Tuesday, February 21, 2023

Perusahaan Elon Musk Akan Dapat Suntikan Modal dari Microsoft

Perusahaan buatan Elon Musk, OpenAI selaku pemiliki ChatGPT akan mendapatkan guyuran dana segar tak kurang dari Rp 154 Triliun.

OpenAI merupakan perusahaan yang dibuat oleh Elon Musk dan Sam Altman dan membuat ChatGPT, di mana mereka menggunakan kecerdasan buatan.

Sebelumnya, Microsoft sudah memberikan dana ke OpenAI pada tahun 2019 sebesar US$1 Miliar.

Suntikan dana yang diberikan Microsoft ini diklaim akan membuat Microsoft mengintegrasikan OpenAI ke mesin pencari mereka, Bing.

Rencana suntikan dana ini tak berselang lama dari pengumuman akan dilakukannya PHK terhadap 10.000 karyawan Microsoft.

Suntikan dana terbaru ini menambah daftar modal yang diberikan Microsoft, dengan total hingga Rp 447 triliun. 

Tambahan dana ini memungkinkan Microsoft memiliki 49 persen saham OpenAI.

Dilansir dari blog perusahaan Microsoft, investasi ini dimaksudkan pula untuk mempercepat terobosan AI.

ChatGPT milik OpenAI memang memukau banyak pihak. Beberapa keunggulan ChatGPT adalah chat bot-nya yang mampu mengeluarkan haiku alias bait puisi, mendebug kode, dan menjawab pertanyaan sembari meniru ucapan manusia.

OpenAI berdiri di akhir tahun 2015 dan telah mengandalkan dukungan finansial dari kontributor bergengsi sejak awal, termasuk salah satu pendiri LinkedIn Reid Hoffman, investor Peter Thiel, dan Musk.

Elon Musk lahir 28 Juni 1971 dan seorang pengusaha, tokoh bisnis, dan penemu. Selain OpenAI, dia juga mendirikan SpaceX.

Musk adalah orang terkaya di dunia menurut baik Bloomberg Biilionaires Index dan Forbes.

Musk adalah pendiri beberapa perusahaan teknologi populer, termasuk SpaceX yang bergerak di teknologi antariksa; Tesla Inc. yang bergerak di bidang otomotif; OpenAI, SolarCity, Neuralink, serta beberapa perusahaan lainnya.

Musk adalah salah satu pendiri Tesla Motors dan saat ini menjabat sebagai kepala desain produk. Meski begitu, ketertarikan Musk terhadap mobil listrik sudah ada jauh sebelum pendirian Tesla.

Musk memimpin investasi Series A di Tesla Motors yang diinkorporasikan dan didanai 9 bulan sebelumnya oleh Martin Eberhard dan Marc Tarpenning.

Informasi dan Pendaftaran Training
hub. Whatsapp 0838-0838-0001

0 comments:

Post a Comment

Terima kasih telah mengunjungi halaman website kami, Jika ada pertanyaan terkait informasi di Atas silahkan isi Comment Box di bawah ini, Tim kami akan merespon komentar/ pertanyaan Anda paling lambat 2 x 24 Jam

Untuk respon cepat silahkan hubungi 0838-0838-0001 (Call/Whatsapp)

Regards,

Management,
www.purnamaacademy.com

Top Topics

JadwalKegiatan.com